Thursday, September 12, 2024
HomeMiningXCMG Boyong 26 Alat Berat Baru Dalam Mining Indonesia 2023

XCMG Boyong 26 Alat Berat Baru Dalam Mining Indonesia 2023

Pameran Mining Indonesia 2023 menjadi event besar dalam sejarah industri alat berat tahun ini. Event terbesar di Asia Tenggara ini berhasil menghadirkan berbagai brand alat berat besar yang berasal dari berbagai negara terutama brand yang memasarkan produknya di Indonesia.

Event ini dihadiri bukan hanya oleh brand alat berat langsung namun juga dihadiri oleh distributor alat berat lokal seperti Trakindo, Kobelco, hingga INTA. Diantara banyaknya perusahaan yang hadir dalam event ini, kehadiran brand alat berat asal China XCMG dinilai cukup menarik perhatian.

Baca Juga : 5 Perusahaan Alat Berat Ini yang Ramaikan Mining Expo 2023

26 Produk Terbaru XCMG Diperkenalkan Dalam Mining Indonesia 2023

Pameran alat berat pertambangan memang rutin dilakukan setiap tahun dengan melibatkan berbagai brand ternama. Tahun ini, pameran dilakukan selama 4 hari mulai tanggal 13 hingga 16 September 2023 di JIEXPO Kemayoran, Jakarta.

Terdapat beberapa brand alat berat ternama yang hadir dalam event ini, salah satunya brand Xuzhou Construction Machinery Group (XCMG). Brand ini merupakan brand asal China yang telah bergelut di pasar Indonesia selama lebih dari 20 tahun.

Kehadiran XCMG dalam event ini menarik perhatian besar karena XCMG langsung memboyong 26 produk alat berat terbarunya. 26 alat berat terbaru yang diluncurkan dalam event ini termasuk dalam alat berat jenis klasik diantaranya excavator, truk pertambangan, grader, hingga loader.

Kehadiran XCMG Dalam Mining Indonesia 2023 Sebagai Tanda Debut Di Dunia Pertambangan

Brand XCMG berhasil melakukan debut secara apik dalam sektor pertambangan dengan menghadiri pameran mining tahun ini. Melalui kehadirannya di event ini, XCMG seakan mengumumkan kesiapannya untuk menyediakan alat berat untuk kebutuhan penggalian, pengeboran, hingga transportasi sektor pertambangan. Hal ini dituturkan langsung oleh Cui Jisheng selaku Assistant President of XCMG Machinery & General Manager of XCMG Mining.

Diantara berbagai alat berat yang dibawanya, excavator pertambangan dengan bobot 125 ton serta dump truck pertambangan dengan bobot 130 ton berhasil menarik perhatian. Bukan hanya bobot dan ukuran kedua alat yang menarik perhatian, keunggulan dari kedua jenis alat berat ini juga cukup membuat berbagai pihak yang menghadiri event takjub.

mining indonesia 2023
XCMG Hadirkan Alat Berat Terbaru Berkapasitas Besar

Pasalnya XCMG mengklaim bahwa kedua alat berat ini memiliki efisiensi yang tinggi serta mampu menghemat energi secara maksimal. Selain itu, spesifikasi yang dimiliki oleh kedua alat ini juga membuatnya mampu beradaptasi dengan lingkungan ekstrem dengan suhu yang sangat tinggi ataupun suhu dingin yang rendah hingga lingkungan dengan tingkat kelembapan yang tinggi.

Brand alat berat XCMG menghadirkan kedua alat ini sebagai solusi cerdas dan lengkap untuk industri pertambangan di Indonesia. Brand XCMG juga menilai bahwa alat berat ramah lingkungan mampu memberikan pengaruh besar terhadap peningkatan evolusi berbagai proyek pertambangan.

Dalam event Mining Indonesia 2023, XCMG juga meyakini bahwa brand ini telah berhasil menguasai pangsa pasar alat berat di Indonesia dengan kehadiran berbagai alat berat andalannya. Kendaraan pertambangan listrik disebut sebagai alat berat dengan performa paling tinggi yang membuat XCMG menjadi salah satu brand ternama di Indonesia.

Brand XCMG juga akan terus memperbesar skala bisnisnya di Indonesia dengan mendirikan pabrik alat berat berbasis listrik di Indonesia. Rencana pembangunan pabrik tersebut saat ini sedang memasuki proses survei untuk menentukan wilayah yang akan dijadikan pabrik.

Kong Qing Chao selaku Presiden Direktur & General Manager XCMG Indonesia menuturkan bahwa pabrik ini nantinya akan menampung lebih dari 500 pekerja dengan estimasi produksi lebih dari 3.000 unit alat berat per tahunnya. Rencana ini membuat XCMG merasa perlu menghadiri berbagai event besar termasuk Mining Indonesia 2023 jauh hari sebelum pabrik berdiri agar performa bisnis XCMG stabil saat pabrik berdiri.

Sumber : industri.kontan.id

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Most Popular